PROFIL PERUSAHAAN
PT. Javaro Abadi Sejahtera merupakan perusahaan yang bergerak di bidang pelatihan dan konsultasi. Memiliki 2 (dua) sub unit bisnis, Javaro Training & Consulting yang bergerak di bidang Keselamatan dan Kesehatan Kerja, Sumber Daya Manusia, Teknologi Informasi, Pertambangan, Alat Angkat Angkut, Cleaning Service dan AM Trainer yang bergerak di bidang Pelatihan Metodologi Instruktur.
Perusahaan kami berdiri pada Mei 2019 dan berada di Kota Bekasi Barat, Jawa Barat, Indonesia. Kami memilki komitmen dalam memberikan pelayanan terbaik secara efektif dan efisien sesuai dengan kebutuhan dan permintaan klien.
VISI :
Menjadi Perusahaan Pelatihan No. 1 di Indonesia.
MISI :
- Meningkatkan Pengetahuan, Keterampilan, dan Sikap peserta pelatihan sesuai dengan kebutuhan perusahaan.
- Menyediakan fasilitas pelatihan untuk mendukung pelatihan yang efektif dan efisien.
- Menyediakan kualitas aktivitas pelatihan yang relevan dengan tantangan secara nasional maupun global.
- Menciptakan peserta yang handal dan dapat bersaing secara global.
PT. Javaro Abadi Sejahtera memilki ijin dari Pemerintah Republik Indonesia dalam menjalankan usaha sesuai dengan Peraturan Pemerintah Nomor 24 tahun 2018 tentang Pelayanan Perizinan Berusaha Terintegrasi Secara Elektronik dengan Nomor Induk Berusaha (NIB) 91204592146, dengan salah satu ijin usahanya adalah Jasa Sertifikasi.
Pada bulan Mei tahun 2020, PT. Javaro Abadi Sejahtera mendapat penunjukkan dari Direktur Jenderal Pembinaan dan Pengawasan Ketenagakerjaan dan Keselamatan dan Kesehatan Kerja Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia sebagai Perusahaan Jasa Keselamatan dan Kesehatan Kerja bidang Sistem Manajemen K3 dan Keahlian K3 Umum dengan SKP PJK3 Nomor/Tanggal : No: 5/512/AS.02.04/V/2020.
Dan pada bulan Desember 2020, mendapatkan penunjukkan dari Direktur Jenderal Pembinaan dan Pengawasan Ketenagakerjaan dan Keselamatan dan Kesehatan Kerja Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia sebagai Perusahaan Jasa Keselamatan dan Kesehatan Kerja bidang Kesehatan Kerja dengan SKP PJK3 Nomor/Tanggal: No: 5/1228/AS.02.02/XII/2020.
PT. Javaro Abadi Sejahtera dengan unit bisnis Javaro Training & Consulting dan AM Trainer mendapatkan pengakuan dari Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) yang diakui oleh Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP) sebagai Tempat Uji Kompetensi (TUK). Dalam melaksanakan pelatihan berbasis kompetensi, PT. Javaro Abadi Sejahtera berkomitmen meningkatkan Pengetahuan, Keterampilan, dan Sikap Peserta pelatihan sesuai dengan standar yang berlaku.